Ketentuan Penggunaan Aplikasi Atlas
MOHON ANDA MEMERIKSA KETENTUAN PENGGUNAAN INI DENGAN SEKSAMA SEBELUM MENDAFTARKAN DIRI PADA APLIKASI ATAU MENGGUNAKAN APLIKASI ATLAS UNTUK PERTAMA KALI.
Selamat datang di aplikasi ATLAS milik PT. Paragon Asia Teknologi
Terima kasih Anda telah mengakses situs atau mengunduh, menggunakan layanan, produk dan/atau aplikasi ATLAS. Aplikasi ATLAS adalah layanan Sebelum melakukan akses dan menggunakan Aplikasi, kami menyarankan agar Anda membaca Ketentuan Penggunaan terlebih dahulu. Dengan mengakses dan menggunakan Aplikasi ATLAS, Anda setuju untuk terikat dengan Ketentuan Penggunaan ini. Jika Anda tidak menyetujui Ketentuan Penggunaan yang ditetapkan di bawah ini, mohon tidak mengakses dan menggunakan Aplikasi ini.
Ketentuan Penggunaan ini merupakan perjanjian antara Anda dengan PT. Paragon Asia Teknologi.
Ketentuan Penggunaan ini dapat Kami ubah, tambah, kurangi, sesuaikan dan/atau modifikasi sewaktu-waktu baik sebagian maupun seluruhnya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Setiap perubahan, penambahan, pengurangan, penyesuaian dan/atau modifikasi yang diambil berdasarkan peraturan ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Untuk itu Anda diwajibkan untuk dari waktu ke waktu membaca Ketentuan Penggunaan yang Kami sediakan dalam Aplikasi.
Ketentuan Penggunaan ini berlaku terhadap Anda maupun atas Transaksi atau atas penggunaan Layanan oleh atau melalui Akun Anda dimanapun Anda berada, baik di wilayah Republik Indonesia maupun di wilayah negara lainnya.
Anda memahami dan menyetujui bahwa seluruh risiko yang timbul dari penggunaan Layanan atau setiap penggunaan Akun dan/atau Password sepenuhnya merupakan tanggung jawab Anda dan Anda tidak akan mengajukan Klaim dalam bentuk apapun kepada Kami.
Tentang Aplikasi
Aplikasi ini merupakan perangkat lunak digital yang menyediakan Layanan pembelian makanan/minuman/barang dalam vending machine yang disediakan oleh Kami. Layanan ini dapat digunakan pada saat login ke dalam ATLAS. Aplikasi tidak dapat digunakan untuk:
-
melecehkan, mengancam, mencemarkan nama baik Perusahaan dan/atau Afiliasi dan/atau pihak lain;
-
melanggar hukum, penipuan, menggunakan teknologi atau cara lain untuk mengakses konten yang tidak diizinkan oleh Perusahaan dan/atau Afiliasi;
-
memperkenalkan virus atau kode komputer lainnya, file atau program yang mengganggu, merusak atau membatasi fungsi dari Aplikasi;
-
mendapatkan akses tidak resmi ke Perusahaan dan/atauAfiliasi,jaringan komputer, atau akun;
-
mendorong perilaku yang akan membuat tindak pidana, atau yang memerlukan tanggung jawab perdata.
Istilah dan Definisi
-
“Aplikasi” adalah aplikasi yang Anda unduh (download) sehingga Anda masuk pada Laman ini atau Ketentuan Penggunaan ini, yang saat ini dikenal dengan merek, nama, logo dan/atau tanda yang dikenal dengan "ATLAS".
-
“Akun” atau “Akun Anda” berarti setiap akun yang Kami buat untuk Anda pada Aplikasi yang dapat Anda gunakan untuk mengakses, menggunakan dan/atau menikmati Layanan serta untuk mencatat, memonitor dan/atau melihat seluruh transaksi dan/atau aktivitas yang Anda lakukan melalui atau menggunakan Aplikasi;
-
“Data” berarti adalah setiap data, informasi dan/atau keterangan dalam bentuk apapun yang dari waktu ke waktu (termasuk pada saat Anda mengunduh (download) Aplikasi) Anda sampaikan kepada (Kami/Penyedia Layanan) atau yang Anda cantumkan atau sampaikan dalam, pada atau melalui Aplikasi termasuk tetapi tidak terbatas pada (a) nama, email, nomor handphone, kewarganegaraan, tanggal lahir, tempat lahir, jenis kelamin, alamat, kewarganegaraan, dan (b) data yang dihasilkan atau diperoleh dari penggunaan Layanan, Aplikasi dan/atau Akun.
-
“Dompet Elektronik” adalah (Electronic Wallet) yang selanjutnya disebut Dompet Elektronik adalah layanan elektronik untuk menyimpan data instrumen pembayaran antara lain alat pembayaran dengan uang elektronik, yang juga dapat menampung dana untuk melakukan pembayaran
. -
“Kami” adalah PT. Paragon Asia Teknologi yang memiliki brand atau merek dagang “ATLAS VM”.
-
“Kartu debit” adalah Alat Pembayaran Menggunakan Kartu (APMK) yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi, termasuk transaksi pembelanjaan, dimana kewajiban pemegang kartu dipenuhi seketika dengan mengurangi secara langsung simpanan pemegang kartu pada Bank atau Lembaga Selain Bank yang berwenang untuk menghimpun dana sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
-
“Kartu Kredit” adalah Alat Pembayaran Menggunakan Kartu (APMK) yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi, termasuk transaksi pembelanjaan, dimana kewajiban pembayaran pemegang kartu dipenuhi terlebih dahulu oleh acquirer atau penerbit, dan pemegang kartu berkewajiban untuk melakukan pembayaran pada waktu yang disepakati baik dengan pelunasan secara sekaligus (charge card) ataupun dengan pembayaran secara angsuran.
-
“Layanan” berarti setiap layanan, program, jasa, produk, fitur, sistem, fasilitas dan/atau jasa yang disediakan dan/atau ditawarkan dalam atau melalui Aplikasi ATLAS.
-
“Layanan Pelanggan (Customer Service ATLAS)” adalah fungsi layanan kontak untuk pengguna yang dapat dihubungi melalui WhatsApp.
-
“Pengguna” adalah individu yang terdaftar pada layanan ATLAS.
-
“Penyedia Layanan” adalah satu atau lebih pihak yang ditunjuk oleh Kami atau yang memiliki kerjasama dengan Kami untuk penyediaan, pengoperasian dan/atau pengelolaan Aplikasi dan/atau Layanan.
-
“Password” berarti rangkaian angka, kode, huruf dan/atau simbol rahasia (atau kombinasi dari rangkaian angka, kode, huruf dan/atau simbol rahasia) yang akan Kami informasikan kepada Anda untuk keamanan atas akses dan/atau penggunaan Akun;
-
“Sistem” berarti seluruh sistem, perangkat (baik hardware maupun software), jaringan, server, koneksi (termasuk koneksi internet), keterhubungan, infrastruktur serta perangkat, sarana dan prasarana lainnya yang dibangun, dibuat, dikelola dan/atau dioperasikan untuk penggunaan dan/atau penyediaan Aplikasi dan Layanan.
-
“Ketentuan Penggunaan” berarti Ketentuan Penggunaan ini berikut setiap perubahan, penambahan, penggantian, penyesuaian dan/atau modifikasinya yang dibuat dari waktu ke waktu.
-
“Transaksi” berarti segala transaksi, kegiatan, aktivitas dan/atau aksi yang dilakukan dalam atau melalui Aplikasi, Akun dan/atau Password termasuk penggunaan Layanan atau fitur-fitur tertentu dalam Layanan atau Aplikasi.
-
"WhatsApp" berarti sebuah aplikasi yang akan digunakan untuk memberikan informasi gangguan terkait ATLAS kepada customer service Kami.
Ketentuan Penggunaan
-
Pengguna adalah pelanggan yang sudah terdaftar pada Aplikasi ATLAS. Pengguna hanya untuk individu, tidak untuk perusahaan, badan amal, kemitraan, atau badan lainnya, yang telah berusia setidaknya 18 (tujuh belas) tahun atau lebih. Jika Pengguna berada di bawah usia 18 (delapan belas) tahun, maka Pengguna wajib mendapatkan bimbingan dan pengawasan orang tua/wali dalam melakukan akses Aplikasi.
-
Pada saat pertama kali menggunakan Layanan, Anda diharuskan untuk terlebih dahulu mengunduh Aplikasi. Setelah itu Anda akan diminta membuat dan melakukan aktivasi Akun dengan mengisi Data yang diminta lalu klik “bergabung”. Selanjutnya, Anda akan menerima kode verifikasi yang akan dikirim oleh administrator Kami ke nomor telepon genggam Anda atau ke alamat email Anda.
-
Pendaftaran hanya dapat dilakukan dengan Aplikasi Mobile dan seluruh proses akan diselesaikan melalui Aplikasi Mobile. Dengan demikian, (calon) Pengguna harus memiliki smartphone dan memiliki nomor ponsel Indonesia yang aktif dan valid agar dapat menerima SMS (Short Messages Service) yang dikirim oleh ATLAS.
-
Sebagai prasyarat, calon Pengguna harus memberikan nomor ponsel yang aktif aktif miliknya sendiri yang memiliki kapasitas memadai untuk menerima pesan yang dikirim oleh Kami. Kami tidak bertanggung jawab atas keabsahan, kepemilikan, aktivitas dan kapasitas nomor ponsel tersebut.
-
Untuk keamanan dalam bertransaksi pastikan mengingat hal-hal sebagai berikut :
-
Dalam hal Anda mengetahui atau menduga Password telah diketahui atau digunakan oleh orang atau pihak lain selain Anda, maka Anda wajib segera melakukan pengamanan dengan melakukan perubahan Password Anda, yaitu dengan memilih menu perubahan Password dalam Akun Anda.
-
Bertanggung jawab untuk menjaga kerahasiaan password karena Password merupakan kode pribadi dan rahasia yang hanya boleh diketahui oleh Pengguna.
-
Perusahaan tidak akan meminta password untuk alasan apapun, oleh karena itu Perusahaan menghimbau kepada Pengguna tidak memberitahukan Password kepada, serta merahasiakan Password dari, orang atau pihak lain dalam kondisi apapun dan karena alasan apapun.
-
Berhati-hati dalam menggunakan Password sehingga tidak terlihat, diketahui atau terbaca oleh orang atau pihak lain;
-
Bertanggung jawab sepenuhnya atas kebenaran data-data/identitas yang disampaikan kepada Perusahaan dalam melakukan pendaftaran/registrasi pada Aplikasi."
-
-
Dalam hal Anda mengetahui atau menduga Password telah diketahui atau digunakan oleh orang atau pihak lain selain Anda, maka Anda wajib segera melakukan pengamanan dengan melakukan perubahan Password Anda, yaitu dengan memilih menu perubahan Password dalam Akun Anda.
-
Segala perintah dan Transaksi berdasarkan penggunaan Akun Anda baik oleh Anda maupun oleh orang atau pihak manapun termasuk oleh pihak yang tidak berwenang sepenuhnya merupakan beban dan tanggung jawab Anda.
-
Setelah Anda memenuhi seluruh persyaratan aktivasi sebagaimana terdapat dalam Aplikasi maupun dalam Ketentuan Penggunaan, Kami akan membuat Akun untuk Anda.
-
Selanjutnya, Anda dapat menyimpan data instrumen pembayaran dengan mendaftarkan data akun dompet elektronik, kartu debit, dan/atau kartu kredit Anda pada fitur Detail Akun di aplikasi ATLAS. Instrumen pembayaran tersebut dapat digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran.
-
Anda dapat memasukkan lebih dari satu instrumen pembayaran dan selanjutnya memilih di antara e-wallet / kartu debit yang telah didaftarkan tersebut sebagai source of fund untuk melakukan transaksi pembayaran.
-
Anda dapat setiap saat menarik atau mencabut data instrumen pembayaran (kartu kredit atau kartu debit) dari Detail Akun Anda di aplikasi ATLAS.
-
Anda hanya dapat mengakses atau menggunakan Layanan, Aplikasi dan/atau Akun atau melakukan Transaksi sesuai dengan Ketentuan Penggunaan yang berlaku.
-
Layanan, Aplikasi maupun Akun tidak tersedia atau tidak dapat digunakan untuk (a) orang atau pihak yang tidak cakap menurut hukum untuk melakukan perbuatan hukum atau untuk membuat atau mengikatkan diri dengan suatu perjanjian; atau (b) orang atau pihak yang berdasarkan ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku dilarang untuk mengunduh Aplikasi atau untuk menggunakan Layanan atau Akun atau untuk mengikatkan diri dengan Ketentuan Penggunaan.
-
Setiap perintah yang Anda setujui atau yang dibuat atau dilakukan melalui atau dengan menggunakan Akun dan/atau Password akan tersimpan pada pusat data elektronik Kami atau Sistem, dan karenanya akan Kami anggap sebagai bukti perintah yang sah dari Anda untuk melaksanakan transaksi dan/atau aktivitas yang Anda perintahkan.
-
Setiap perintah dari Akun atau permintaan penggunaan Layanan akan dikirim secara elektronik dan tersimpan dalam pusat data elektronik Kami, Sistem dan/atau dalam bentuk lainnya, termasuk tetapi tidak terbatas dalam bentuk dokumen tertulis, catatan, print out komputer dan/atau salinannya, dimana masing-masing dan seluruh bentuk penyimpanan tersebut merupakan alat bukti yang sah. Anda dengan ini sepakat dan mengikatkan diri untuk tidak mengajukan Klaim dalam bentuk apapun dan dalam kondisi apapun atas keabsahan, kebenaran, keaslian, dan/atau keberlakukan dari alat bukti tersebut.
-
Kami berhak menggunakan akun resmi kami untuk mengirim informasi terkait pesanan dan informasi pemasaran kepada Pengguna.
Registrasi, Kode Verifikasi (OTP) dan Password
-
Registrasi
Untuk dapat menjadi pengguna ATLAS, Anda harus melakukan registrasi melalui Aplikasi ATLAS. Anda wajib memastikan kebenaran dan keakuratan setiap data, informasi dan/atau keterangan dalam bentuk apapun yang dari waktu ke waktu Anda sampaikan kepada Kami atau yang Anda cantumkan atau sampaikan dalam, pada ATLAS. Registrasi Pengguna ATLAS diwajibkan untuk memiliki nomor telepon genggam aktif yang dibuktikan dengan memasukkan kode verifikasi berupa kode One Time Password atau “OTP”.
-
Kode Verifikasi (Kode OTP)
Kode OTP akan dikirimkan melalui Layanan Pesan Singkat (Short Messaging Service / SMS) ke nomor telepon terdaftar ketika Pengguna ATLAS membuat akun ATLAS baru atau masuk ke Aplikasi ATLAS. Pengguna wajib menjaga kerahasiaan kode OTP dan tidak membagikan kode OTP kepada siapa pun.
-
Password
Saat proses registrasi akun baru, Pengguna ATLAS diwajibkan membuat Password. Password dibuat oleh Pengguna ATLAS saat melakukan registrasi akun, yang minimal terdiri dari X digit angka/huruf. Kami berhak untuk melakukan blokir sementara atas akun ATLAS apabila Pengguna ATLAS memasukkan Password yang salah sebanyak 5 (lima) kali berturut - turut. Pengguna ATLAS wajib menjaga kerahasiaan Password dan tidak membagikannya kepada siapa pun.
Penggunaan dan Pengelolaan Data
-
Anda dengan ini mengakui dan menyetujui bahwa seluruh Data terekam dalam Sistem Kami. Dengan demikian Anda dengan ini mengakui dan menyetujui serta memberikan kuasa kepada Kami untuk (baik secara sendiri maupun dengan menunjuk atau bekerjasama dengan satu atau lebih pihak lain) sepenuhnya mengumpulkan, menggunakan, mengelola, menganalisa, mengolah, menyimpan, mengakses, menginformasikan, memberitahukan, membagikan dan/atau menyampaikan sebagian atau seluruh Data kepada pihak manapun (termasuk tetapi tidak terbatas pada Penyedia Layanan, pihak afiliasi Kami maupun pihak lainnya yang memiliki kerjasama atau perjanjian dengan Kami), serta untuk melakukan tindakan apapun atas Data, termasuk tetapi tidak terbatas untuk tujuan:
-
Penyediaan, pemberian dan/atau peningkatan Layanan.
-
Penggunaan Aplikasi.
-
Pendaftaran keikutsertaan Anda sebagai pengguna atau pelanggan Aplikasi atau Layanan dan jasa yang disediakan dalam atau melalui Aplikasi.
-
Pengadministrasian, pemrosesan dan/atau pengeloaan Akun (termasuk antara lain untuk keperluan verifikasi, validasi dan/atau pengelolaan Transaksi)
-
Riset mengenai data demografis pengguna Aplikasi;
-
Pengembangan dan/atau pembaharuan Aplikasi;
-
Pengiriman informasi yang Kami anggap berguna untuk Anda termasuk antara lain informasi tentang Layanan dan/atau Aplikasi maupun informasi mengenai pembaharuan Sistem (atau bagian manapun daripadanya);
-
Pengembangan, peningkatan, pembaharuan, penggantian dan/atau penyediaan Layanan, Sistem dan/atau Aplikasi.
-
-
Anda dengan ini menyatakan, menjamin dan mengakui secara tegas dan tidak dapat dicabut kembali bahwa penyampaian Data kepada Kami sebagaimana dimaksud butir (a) di atas tidak melanggar hak Anda maupun hak orang atau pihak manapun termasuk tetapi tidak terbatas pada hak kekayaan intelektual milik Anda maupun milik orang atau pihak manapun.
-
Anda berjanji tidak akan melakukan tindakan apapun yang dapat menyebabkan Kami tidak dapat memberikan informasi di atas. Untuk keperluan tersebut, dengan ini Anda juga membebaskan Kami dari segala kerugian dan tuntutan hukum yang mungkin diderita oleh Anda sebagai akibat dari disampaikannya informasi mengenai Anda kepada pihak-pihak tersebut di atas oleh Kami. Persetujuan dan kuasa yang diberikan oleh Anda kepada Kami tidak dapat ditarik kembali sepanjang Anda melakukan transaksi online dengan Kami yang secara sah dapat dilakukan Kami tanpa diperlukan tambahan surat persetujuan dan kuasa tersendiri dari Pemohon.
-
Ketentuan butir (a, b dan c) di atas tetap berlaku dan mengikat Anda dan Kami meskipun Layanan, Aplikasi, Akun dan/atau Ketentuan Penggunaan telah berakhir.
Kewajiban, Pernyataan dan Jaminan
-
Anda hanya dapat mengakses atau menggunakan Aplikasi, Layanan, dan/atau Sistem:
-
Sesuai dengan Ketentuan Penggunaan ini;
-
Untuk tujuan yang sah;
-
Tidak digunakan untuk tujuan atau tindakan penipuan, pelanggaran hukum, kriminal maupun tindakan, aktifitas, perbuatan atau tujuan lain yang melanggar atau bertentangan dengan hukum, peraturan perundang-undangan yang berlaku maupun hak atau kepentingan pihak manapun. Anda bertanggung jawab penuh untuk memeriksa dan memastikan bahwa Anda telah mengunduh (download) software yang benar untuk perangkat Anda. Kami tidak bertanggung jawab jika Anda tidak memiliki perangkat yang kompatibel dengan Sistem atau Aplikasi atau jika Anda telah mengunduh (download) versi software yang salah untuk perangkat Anda.
-
-
Anda dilarang untuk menggunakan Layanan, Aplikasi dan/atau Akun atau melakukan Transaksi:
-
untuk tujuan, kegiatan, aktifitas atau aksi yang melanggar hukum atau melanggar hak atau kepentingan (termasuk Hak Kekayaan Intelektual atau hak privasi milik pihak manapun);
-
yang memiliki materi atau unsur yang berbahaya atau yang merugikan pihak manapun;
-
yang mengandung virus software, worm, trojan horses atau kode komputer berbahaya lainnya, file, script, agen atau program;
-
yang mengganggu integritas atau kinerja Sistem dan/atau Aplikasi.
-
-
Anda dilarang untuk melakukan tindakan apapun termasuk dalam atau melalui Aplikasi atau Akun serta dilarang untuk melakukan Transaksi yang dapat merusak atau mengganggu reputasi Kami atau Penyedia Layanan.
-
Anda dengan ini secara tegas menyetujui serta menyatakan dan menjamin bahwa:
-
Anda adalah individu yang secara hukum cakap untuk melakukan tindakan hukum berdasarkan hukum negara Republik Indonesia termasuk untuk mengikatkan diri dalam Ketentuan Penggunaan ini. Jika Anda tidak memenuhi syarat ini, Kami berhak untuk sewaktu-waktu untuk men-nonaktifkan atau mengakhiri penggunaan Akun, Layanan dan/atau Aplikasi, baik untuk sementara waktu maupun untuk seterusnya;
-
Anda memiliki hak, wewenang dan kapasitas untuk menggunakan Layanan dan Akun serta untuk melaksanakan seluruh Ketentuan Penggunaan;
-
Jika Anda melakukan pendaftaran atau mengunduh Aplikasi atas nama suatu badan hukum, persekutuan perdata atau pihak lain, Anda dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa Anda memiliki kapasitas, hak dan wewenang yang sah untuk bertindak untuk dan atas nama badan hukum, persekutuan perdata atau pihak lain tersebut termasuk tetapi tidak terbatas pada mengikat badan hukum, persekutuan perdata atau pihak lain tersebut untuk tunduk pada seluruh isi Ketentuan Penggunaan;
-
Anda telah membaca seluruh isi Ketentuan Penggunaan serta telah mengerti dan memahami seluruh isi Ketentuan Penggunaan ini dan karenanya mengikatkan diri secara sukarela untuk tunduk dengan serta melaksanakan seluruh Ketentuan Penggunaan ini;
-
Anda menjamin bahwa dana yang dipergunakan dalam rangka transaksi bukan dana yang berasal dari tindak pidana yang dilarang berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia, pembukaan rekening ini tidak dimaksudkan dan/atau ditujukan dalam rangka upaya melakukan tidak pidana pencucian uang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia, transaksi tidak dilakukan untuk maksud mengelabui, mengaburkan, atau menghindari pelaporan kepada Pusat Pelaporan Dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia, dan Anda bertanggung jawab sepenuhnya serta melepaskan Kami dari segala tuntutan, klaim, atau ganti rugi dalam bentuk apapun, apabila Anda melakukan tindak pidana pencucian uang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia;
-
Seluruh Data baik yang telah Anda sampaikan atau cantumkan maupun yang akan Anda sampaikan atau cantumkan di kemudian hari atau dari waktu ke waktu adalah benar, lengkap, akurat terkini dan tidak menyesatkan serta tidak melanggar hak (termasuk tetapi tidak terbatas pada hak kekayaan intelektual) atau kepentingan pihak manapun. Penyampaian Data oleh Anda kepada Kami atau melalui Aplikasi atau Sistem tidak bertentangan dengan hukum yang berlaku serta tidak melanggar akta, perjanjian, kontrak, kesepakatan atau dokumen lain dimana Anda merupakan pihak atau dimana Anda atau aset Anda terikat;
-
Layanan, Aplikasi maupun Akun akan digunakan untuk kepentingan Anda sendiri atau untuk kepentingan badan hukum, badan usaha, persekutuan perdata atau pihak lain yang secara sah Anda wakili sebagaimana dimaksud pada point sebelumnya;
-
Anda tidak akan memberikan hak, wewenang dan/atau kuasa dalam bentuk apapun dan dalam kondisi apapun kepada orang atau pihak lain untuk menggunakan Data, Akun dan/atau PIN, dan Anda karena alasan apapun dan dalam kondisi apapun tidak akan dan dilarang untuk mengalihkan Akun kepada orang atau pihak manapun;
-
Dalam atau pada saat menggunakan Layanan, Aplikasi dan/atau Akun, Anda setuju telah memahami dan mematuhi serta melaksanakan seluruh ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku termasuk hukum dan peraturan perundang-undangan di negara asal Anda maupun di negara atau kota dimana Anda berada.
-
-
Dengan melaksanakan transaksi melalui ATLAS, Anda memahami bahwa seluruh komunikasi dan instruksi dari Anda yang diterima oleh Kami akan diperlakukan sebagai bukti solid meskipun tidak dibuat dalam bentuk dokumen tertulis atau diterbitkan dalam bentuk dokumen yang ditandatangani, dan dengan demikian, Anda setuju untuk mengganti rugi dan melepaskan Kami dari segala kerugian, tanggung jawab, tuntutan dan pengeluaran (termasuk biaya litigasi) yang dapat muncul terkait dengan eksekusi dari instruksi Anda.
Hak Kekayaan Intelektual
Logo, merek dagang, merek layanan, grafis, hak cipta dan properti intelektual lainnya yang digunakan Perusahaan dan/atau Afiliasi yang berhubungan dengan Aplikasi merupakan milik Perusahaan dan/atau Afiliasi, tidak dapat disalin, ditiru atau digunakan, secara keseluruhan atau sebagian, tanpa izin tertulis dari pemegang hak kekayaan intelektual yang berlaku. Anda tidak dapat menggunakan dan/atau mengatasnamakan Aplikasi ini untuk tujuan apapun tanpa persetujuan terlebih dahulu dari Perusahaan.
Push Messages
Anda menerima pesan (push messages atau push notification) dari Aplikasi ini yang menyediakan informasi kegiatan promosi, termasuk namun tidak terbatas pada pesan-pesan mengenai promosi, Perusahaan, sebagaimana pula dengan pesan terkait produk dan layanan. Dengan mengunduh dan menggunakan Aplikasi ini, Pengguna setuju untuk menerima push messages atau push notification melalui Aplikasi ini. Anda dapat menon-aktifkan push messages atau push notification dengan mengubah pengaturan Aplikasi atau dengan menghubungi Customer Service Kami melalui aplikasi Whatsapp.
Hukum yang Berlaku
Ketentuan Penggunaan Umum ini diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia. Member setuju bahwa tindakan hukum apapun atau sengketa yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan Aplikasi dan/atau Ketentuan Penggunaan Umum ini akan diselesaikan secara eksklusif dalam yurisdiksi pengadilan Republik Indonesia.
Kontak
Untuk semua pertanyaan, keluhan, saran, kritik, dan klaim mengenai Aplikasi ini harap hubungi:
PT. Paragon Asia Teknologi
Cempaka Putih, Jakarta Pusat
Customer service: info@atlasvm.io
Tanggal Berlaku
Ketentuan Penggunaan ini berlaku sejak tanggal 8 Juni 2020